Peduli Covid, Satsabhara Polresta Barelang Bagikan Masker di Tempat Wisata

Petugas saat membagikan masker gratis ke salah satu area wisata
Petugas saat membagikan masker gratis ke salah satu area wisata

MIMBARPUBLIK.COM, Batam – Antisipasi Penyebaran Covid 19 di Libur Panjang ini SatSabhara Polresta Barelang dipimpin Kasat Sabhara Kompol Firdaus, membagikan masker gratis Di Tempat – Tempat Wisata Khususnya Pantai. Rabu (28/10/2020) Sekira Pukul 14.00 Wib.

Firdaus mengatakan mengantisipasi penyebaran covid-19 saat libur panjang Satsabhara Polresta Barelang Melaksanakan Pembagian Masker Gratis Kepada Pengunjung Pantai . Ada beberapa pantai yang di sambagi seperti pantai mirota galang dan pantai melayu kec. Galang.

Untuk menjamin keamanan dan kenyamanan dari pada para wisatawan yang berkunjung ke Tempat Wisata, Personil Satsabhara Polresta Barelang juga melaksanakan kegiatan patroli ke obyek wisata tersebut.

Dalam kesempata tersebut Ia juga menyampaikan pesan pesan kamtibmas dan Himbauan protokol Kesehatan kepada para petugas yang ada di loket pintu masuk obyek wisata serta kepada para wisatawan guna untuk memastikan rasa aman bagi pengunjung.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang berpergian ketempat obyek wisata agar tidak memakai perhiasan yang berlebihan, parkir ditempat yang aman dan memasang kunci pengaman ganda untuk mencegah kejadian curanmor, dan tetap melaksanakan Protokol Kesehatan,” ujarnya.

Sementara itu Kapolresta Barelang AKBP Yos Guntur menjelaskan bahwa kegiatan membagikan masker kepada pengunjung tempat wisata bertujuan agar memperketat protokol kesehatan pada saat berlibur di pantai.

Ia juga memerintahkan kepada anggota untuk melaksanakan patroli ke obyek wisata dan jalin koordinasi dengan pegawai obyek wisata agar semua pengunjung tetap dalam Protokol Kesehatan yang Ketat Guna Pencegah Penyebaran Covid-19 dan guna memberikan rasa aman bagi pengunjung.

“Keberadaan personil Polri yang ada di tengah masyarakat utamanya ditempat wisata tersebut selain untuk mengamankan barang, orang dan tempat juga mengemban tugas Binluh dengan selalu menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas dan Protokol Kesehatan 4 M, Mencuci Tangan, Memakai masker, Menjaga Jarak , dan Menghindari Kerumunan,” Ungkap Kapolresta Barelang Melalui Kasubbag Humas Akp Betty Novia. (non)

Review us!