Terima Silaturahmi Pemuda Muhammadiyah, Syamsul Bahrum Dorong Gerakan Sosial Pemuda

Pjs Wali Kota Batam Syamsul Bahrum bersama pengurus PDPM dan BEM STIT Muhammadiyah Kota Batam. / foto- mcb
Pjs Wali Kota Batam Syamsul Bahrum bersama pengurus PDPM dan BEM STIT Muhammadiyah Kota Batam. / foto- mcb

MIMBARPUBLIK.COM, Batam – Pejabat sementara (Pjs) Wali Kota Batam Syamsul Bahrum menerima silaturahmi pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kota Batam dan BEM STIT Muhammadiyah Batam, Rabu (4/11/2020) pagi. Silaturahmi ini juga seiring rencana Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan Baitul Arqam PDPM Batam periode 2020-2024.

Syamsul menyebutkan pada prinsipnya ia mendukung segala bentuk kegiatan yang memberi manfaat bagi Batam. Termasuk, gerakan-gerakan sosial yang akan dibangun oleh PDPM Kota Batam. Menurut dia, seyogya generasi muda ikut andil dalam gerakan sosial.

“Dengan berbagai macam cara kita bisa memberikan sumbangsih yang baik bagi kota ini. Termasuk Pemuda Muhammadiyah melalui kegiatannya,” imbuh dia.

Ketua PDPM Kota Batam Mahayuddin menyampaikan, Rakerda PDPM Batam kali ini mengusung tema ‘Peran Pemuda Membangun Batam’. Kegiatan diawali dengan seminar ini, rencananya akan digelar 14-15 November 2020, mendatang.

“Kegiatan rencananya akan digelar di Asrama Haji Batam,” kata dia.

Ia menambahkan, pasca dilantik awal September lalu, PDPM Batam telah melakukan berbagai kegiatan sosial seperti mengisi Peringatan Hari Sumpah Pemuda dengan menyalurkan sembako bagi masyarakat yang membutuhkan, gotong royong membersihkan tempat ibadah dan lokasi korban bencana.

“Dalam waktu dekat ini, kami ingin berbagi nasi kotak untuk saudara-saudara kita pencaker dan bagi yang membutuhkan,” ujar Mahayuddin.

Penulis: mcb/indra

Review us!