Polres Lingga Ikuti Upacara Ziarah Nasional Secara Virtual

Polres Lingga mengikuti Upacara Ziarah Nasional secara Virtual di Gedung Endra dharma laksana Polres Lingga, Selasa (10/11/2020). (Foto: Ade/mimbarpublik)

MIMBARPUBLIK.COM, Lingga – Dalam Rangka Memperingati Hari Pahlawan 10 November tahun 2020, Polres Lingga mengikuti Upacara Ziarah Nasional secara Virtual di Gedung Endra dharma laksana Polres Lingga, Selasa (10/11/2020).

Kegiatan upacara ziarah Nasional secara Virtual tersebut di ikuti Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, SH, SIK, M.Si bersama 38 Personil Polres Lingga termasuk ASN Polres Lingga.

Dalam Pelaksanaan Upacara ziarah Nasional secara Virtual tersebut dilakukan dengan menerapkan Protokol Kesehatan guna pencegahan penyebaran Covid-19.

Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman menyampaikan bahwa, dilaksanakannya Upacara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November tahun 2020.

“Upacara Ziarah Nasional tersebut di ikuti secara Virtual dari TPMNU Kalibata Jakarta sebagai Irup Presiden Republik Indonesia,” tutur kapolres.

“Walaupun kegiatan Upacara dilakukan secara Virtual di masa pandemi Covid-19 ini, Upacara Ziarah Nasional tetap berlangsung secara khidmat dan tidak kehilangan makna,” ujar Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres mengatakan “Adapun tema Hari Pahlawan tahun 2020 adalah “PAHLAWANKU SEPANJANG MASA” dan Mari jadikan Para Pahlawan sebagai Inspirasi dan motivasi untuk mengisi Kemerdekaan ini khusus dalam membangun Kabupaten Lingga supaya lebih maju dan sejahtera sesuai dengan Profesi masing-masing,” jelas kapolres.

Penulis: Ade

Review us!