Pegiat Ikan Cupang Semakin Meningkat dengan Harga Fantastic di Tanjunguban

Pegiat Ikan cupang di Tanjunguban | Foto: Jul

MIMBARPUBLIK.COM, Tanjung Uban – Pegiat ikan cupang semakin masif di Tanjung uban, selama pandemi Covid -19.

Saat ini, ikan cupang adalah salah satu usaha yang menyenangkan, dengan keindahan tubuh yang comel warna yang indah membuat semakin banyak peminat ikan cupang tersebut. Bukan hanya itu saja harga ikan cupang bervariasi, dari paling murah Rp15.000 (lima belas ribu rupiah), hingga Rp1.500,000,00 (satu juta lima ratus rupiah), perekornya, Minggu (15/11/2020).

Dengan harga yang sangat fantastik membuat ikan cupang menjadi ikan yang digemari para pecinta ikan hias dan pelaku usaha mikro atau UMKM.

“Tapi hal berbeda yang dilakukan salah salah satu pecinta ikan cupang, sebut saja Ar, menurut beliau ikan cupang memiliki ciri khas tersendiri, apabila kita mencintai dan memelihara dengan Asih, Asah, dan Asuh, maka akan menjadi suatu kepuasan tersendiri,” ucapnya.

“Kepuasan dan sesenangan Batin menbuat kerinduan tingkat tinggi apabila sesaat tidak bertemu dengan ikan Cupang tersebut,” ucapnya.

“Cupang adalah ikan yang Comel dan memiliki warna-warni yang memiliki keindahan yang memukau mata yang melihatnya, ditambah lambayan ekornya yang lebar didalam toples kaca yang jernih sehingga menperlihatkan keindahan yang siapa saja mata memandang akan terpesona,” ungkapnya lagi.

“Harga ikan cupang berpotensi tinggi apabila dipelihara dengan baik dan sesuai peraturan perikanan yang berlaku,” tutupnya.

Penulis : Juliansyah

Review us!