MIMBARPUBLIK.COM, Bintan – Calon Bupati Bintan Paslon nomor urut 1, Apri Sujadi dan Roby Kurniawan, menyambangi kaum lansia guna mendengar langsung aspirasi para kaum lansia tersebut, Kamis (26/11/2020).
“Di saat Pandemi Covid -19 saat ini yang sangat membatin di masyarakat Bintan, sulitnya mendapatkan pekerjaan barang tentu berdampak pada siapa saja, begitu juga kaum lansia yang sudah tidak produktif, tapi mereka memiliki tulang punggung anak-anak mereka yang mana juga sebagian terkena PHK dan di rumahkan,” ungkap Apri.
Maka dari itu Apri berinisiatif dan menjadi program prioritas bagaimana membuka luas usaha mikro dan UMKM bagi masyarakat agar bisa berusaha untuk mengatasi ekonomi yang saat ini telah menjadi persoalan Global.
“Kaum lansia adalah Ibu/Bapak, orang tua kita, perlu perhatian khusus, ‘Keramat Hidup’, jangan sampai terlantar, sehingga Apri secara langsung melihat dan mendengar keluhan dan keinginan para lansia tersebut,” ungkapnya.
“InsyaAllah, apabila masyarakat Bintan menberikan kepercayaan dan amanah, Apri dan Roby memimpin Kabupaten Bintan kembali, ini menjadi prioritas bagi kaum lansia,” ujarnya.
Semoga saja Masyarakat Bintan menberi kepercayaan dan amanah kepada Putra terbaik Kabupaten Bintan, Apri Sujadi dan Roby untuk meneruskan program – program kerja satu periode lagi.
Penulis : Juliansyah