MIMBARPUBLIK.COM, Italia -Fatima Negrini di Italia jadi salah satu orang tertua di dunia yang mendapat suntikan vaksin COVID-19. Wanita berusia 108 tahun tersebut diketahui beberapa bulan sebelumnya sudah pernah terinfeksi oleh virus dan berhasil sembuh.
Juru bicara panti jompo tempat Fatima tinggal, Matteo Tessarollo, mengatakan vaksin COVID-19 diberikan untuk seluruh penghuni dan staf.
“Kedatangan vaksin ini jadi kabar gembira untuk Fatima, seluruh tamu, dan staf… Ini mewakilkan momen kegembiraan luar biasa dan jadi langkah pertama untuk kembali ke kehidupan seperti sedia kala,” kata Matteo pada AFP dan dikutip dari France24, Selasa (19/1/2021).
Italia diketahui sudah mulai menjalankan program vaksinasi COVID-19 pada 27 Desember silam. Kini dilaporkan sudah lebih dari 1,15 juta orang yang divaksinasi.
Selain Fatima, vaksin COVID-19 juga diberikan untuk penyintas Holocaust bernama Sami Modiano. Pria berusia 90 tahun tersebut disuntik vaksin pada hari Senin (18/1/2021).
Sumber: AFP