Jelang Paskah, TNI-Polri Daerah Tanah Karo Lakukan Patroli Skala Besar

Aparat gabungan TNI-Polri wilayah tanah Karo saat apel patroli sekala besar
Aparat gabungan TNI-Polri wilayah tanah Karo saat apel patroli sekala besar

MIMBARPUBLIK.COM, Karo – Jelang Hari Paskah yang jatuh pada Kamis (2/4), Polres Tanah Karo dan aparat gabungan dari TNI melakukan patroli sekala besar di beberapa gereja dan tempat Umum khususnya yang sedang melaksanakan kegiatan malam ibadah paskah.

Dalam hal ini, Patroli sekala besar gabungan TNI-Polri dengan Kodim 0205/ Tanah Karo melaksanakan kegiatan patroli di wilayah Kabupaten Karo terutama pada kegiatan Ibadah Kamis putih/Perjamuan malam terakhir bagi umat Kristen dan kegiatan Masyarakat lainnya.

Dalam mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan Polres Tanah Karo dan Kodim 0205/TK menyiapkan jumlah personil di gereja-gereja yang melaksanakan kegiatan Paskah tahun ini.

Adapun kendaraan yang di gunakan Ranmor Roda empat sebanyak 5 (lima) unit terdiri dari 4 (empat) unit milik Polres Tanah Karo dan 1 (satu) unit milik Kodim 0205/TK,Ranmor Roda dua sebanyak 12 unit dengan perincian 9 (sembilan) unit milik Polres Tanah Karo dan 3 (tiga) unit milik Kodim 0205/TK.

Patroli gabungan TNI-Polri Skala besar ini dilaksanakan (01/04/2021) pukul 18.00 Wib di Lapangan apel Mapolres Tanah Karo Jln. Veteran Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo sesuai dengan jadwal dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Penulis : M NICO GINTING

Review us!