MIMBARPUBLIK.COM, Makassar – Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP., selaku Ka. Mabisaka Bahari Daerah Sulawesi Selatan hadir dalam acara pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus Pinsaka (Pimpinan Satuan Karya) Pramuka Bahari Cabang Kota Makassar Masa Bakti tahun 2021-2024 bertempat di Gedung Sultan Hasanuddin Mako Lantamal VI, Kamis (08/04/21).
Kegiatan diawali dengan pembacaan ikrar kesanggupan oleh Kadispotmar Lantamal VI Letkol Laut (KH) Bahtiar S.H, M.H selaku ketua Pinsaka Pramuka Bahari Kota Makassar yang baru.
Prosesi dilanjutkan dengan kata pelantikan oleh Sekretaris Kwartir Cab. Kota Makassar Dr. H. Mukhtar Tahir, M.Pd, penandatanganan naskah pelantikan, penyematan tanda jabatan dan penyerahan bendera pataka Saka Bahari dari Danlantamal VI kepada Ketua Saka Bahari Kota Makassar serta di akhiri dengan pemotongan tumpeng.
Danlantamal VI Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP., mengatakan keberadaan satuan karya Pramuka Bahari sebagai bagian gerakan pramuka Nasional, daerah dan cabang merupakan wadah bagi pembinaan terhadap generasi muda bangsa secara nasional terarah dan terpadu dengan kegiatan – kegiatan yang memiliki makna informative, produktif dan inovatif bagi kepentingan bangsa, ujarnya
Dalam kesempatan tersebut , Danlantamal VI mengucapkan selamat kepada pengurus Pinsaka Bahari Kota Makassar yang baru saja dilantik. “ Selamat kepada Kakak-kakak yang dilantik menjadi pengurus Pinsaka Bahari Kota Makassar masa Bakti 2021-2024” ucap Laksma TNI Benny Sukandari.
Protokol kesehatan Covid -19 tetap dilaksanakan dalam kegiatan pelantikan dan rapat kerja pengurus Pinsaka Bahari Kota Makassar tersebut.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wadan Lantamal VI Kolonel Marinir Y. Rudy Sulistyanto, S.E, Para Asisten Danlantamal VI, Kafasharkan MKS, Dansatrol Lantamal VI, Kakuwil Lantamal VI, Dandenma Lantamal VI, Ka.Kwarcab Pramuka Kota Makassar, Ka. Mabicab Pramuka Kota Makassar serta sejumlah undangan.
Penulis : NFJ Sulsel