MIMBARPUBLIK.COM, Buenos Aires – Kondisi kesehatan Presiden Argentina Alberto Fernandez pada Rabu (14/4/2021) dinyatakan aman setelah terbukti positif COVID-19 pada awal April.
Saat itu, Fernandez sekadar menunjukkan gejala ringan dan terus bertugas selama masa isolasi.
Pria berusia 62 tahun tersebut telah menerima dua dosis vaksin COVID-19 Sputnik V buatan Rusia awal tahun 2021.
Presiden terbukti positif COVID-19 saat negara Amerika Selatan itu dihantam gelombang kedua pandemi, dengan rekor kasus harian terjadi pada pekan ini.
Unit Medis Kepresidenan melalui pernyataan mengatakan bahwa Presiden Fernandez berada dalam kondisi sehat, memperlihatkan perkembangan positif, tanpa gejala dan akan kembali bertugas pada Kamis.
“Pada Kamis (15/4/2021) ia akan kembali beraktivitas seperti sedia kala. Ia akan melanjutkan pemeriksaan medis rutin usai terpapar COVID-19,” katanya.
Sumber: Reuters