MIMBARPUBLIK.COM, Tanjab Barat, Jambi – Bupati beserta istri berkeliling di seputaran wilayah tungkal harapan membagi-bagikan paket sembako langsung kepada warga, Kamis (19/08/21).
Bersama pemuda millenial anshar, bupati dan ibu hj fadhilah sadat menyisir beberapa gang dan lorong di antaranya gang kenanga putih, gang setia budi, lorong baygon, kelapa gading serta warga lorong banten dan seputaran rumah dinas bupati.
Bupati mengatakan hari ini bertepatan 10 muharram, dirinya memberikan sedikit sembako dan uang untuk membeli lauk pauk bagi ibu-ibu di rumah terutama masyarakat sekitar meskipun jumlahnya terbatas. Beliau berharap mudah-mudahan apa yang diberikan bisa mengurangi kesulitan masyarakat di situasi pandemi covid pada tahun ini.
Untuk paket sembako ada sekitar 800 Paket, kita tidak bisa semuanya karena keterbatasan kemampuan rezeki kami. Kami berkeliling mencari masyarakat yang tidak memang tidak dapat bantuan sama sekali, mudah mudahan dengan momentum 10 Muharram ini kita diperintahkan oleh Rasulullah untuk meluaskan rezeki kita menafkahi dan memberikan santunan kepada anak yatim dan para janda dan orang orang miskin mudah mudahan ini mendapat ridho Allah dan keberkahan dari Allah SWT,” ungkapnya.
Penulis : Dian