MIMBARPUBLIK.COM, Tanjab Barat, Jambi – Persiapan pelaksanaan upacara virtual dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Tanjung Jabung Barat Ke-56 Tahun 2021 di Ruang Rapat Wakil Bupati, Selasa (03/08/21).
Rapat dihadiri juga oleh Pihak Kodim 0419/Tanjab, Kabag OPS Polres, Inspektur Kabupaten, Kadis Kominfo, Dinas Tenaga Kerja, Setwan DPRD, Kesbangpol, Dinas Perhubungan, Bagian Umum, Bagian Protokol Dan Bagian TAPEM.
Peserta Upacara sebanyak 70-80 orang terdiri dari Bupati Dan Wakil Bupati beserta istri, Segenap Jajaran Forkopimda beserta istri, Para Kepala OPD dan Kepala Bagian, Para Kepala Instansi Vertikal, Organisasi Masyarakat dan Pemuda dan undangan lainnya.
Secara umum, pelaksanaan upacara masih mengacu pada tahun sebelumnya.
Pembawa Panji/Lambang Daerah diambil dari Kepala Desa dan Lurah berprestasi. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan apresiasi atas prestasi yang telah diraih. Kepala Desa dan Lurah dimaksud adalah :
Kepala Desa Delima ( Kades Terbaik I Tingkat Provinsi tahun 2021).
Lurah Teluk Nilau ( Lurah Terbaik II Tingkat Provinsi 2021).
Kades Dataran Kempas ( Kades Terbaik I Tingkat Provinsi 2020).
Penulis : Dian