MIMBARPUBLIK.COM, Batam – Polresta Barelang dan jajaran ditengah pandemi covid-19 melaksanakan Olahraga Kesamaptaan Jasmani Berkala, bertempat di Lapangan Tembak Polresta Barelang Sabtu Pagi (17/10/2020).
Menjaga ketahanan dan stamina agar tetap sehat, Personil Polresta Barelang dan Polsek Jajaran menggelar kesemaptaan jasmani berkala setiap 6 (enam) bulan sekali. Supaya meningkatkan ketahanan tubuh Personil dalam melaksanakan tugas pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam situasi pandemi covid-19 dan menyongsong Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2020.
“Kegiatan jasmani secara berkala ini dilakukan agar Personil Polresta Barelang dan Jajaran tetap dalam keadaan sehat fisik dan stamina yang stabil, sehingga dapat melaksanakan tugas sehari-hari dengan maksimal, walaupun ditengah situasi pandemi covid-19 serta Persiapan Pengamanan Pilkada 2020 di Kota Batam,” ujar Kapolresta Barelang Polda Kepri AKBP Yos Guntur melalui Kabag Sumda Polresta Barelang Kompol Sarbini.
Kabag Sumda juga menambahkan kegiatan olahraga ini sebagai upaya meningkatkan daya tahan tubuh, setiap Personil agar tidak menurun dalam mencegah penyebaran covid 19 tentunya dengan mematuhi protocol kesehatan 4 M, Mencuci Tangan, Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Menghindari Kerumunan.
Dalam kesemaptaan jasmani ini Wakapolresta Barelang AKBP Junoto SIK yang menyemangati anggota untuk tetap menjaga kesehatan, tentunya dengan olah raga teratur dan penerapan protokol kesehatan.
Penulis: Non