MIMBARPUBLIK.COM- Memasuki malam keempat bulan Ramadhan 1443 Hijriah, Ketua TP-PKK Provinsi Kepulauan Riau Hj. Dewi Kumalasari Ansar bersama Plt. Bupati Bintan Roby Kurniawan melakukan kegiatan safari Ramadhan di Masjid Al-hijrah Desa Mantang Besar, Kecamatan Mantang, Bintan, Selasa (5/4).
Acara ini disejalankan dengan penyerahan bantuan dana hibah kelanjutan pembangunan Masjid At-Taqwa Belakang SIDI Desa Mantang dari Pemprov Kepri sebesar Rp 368 Juta. Dana Hibah ini diterima langsung oleh pengurus Masjid At-Taqwa.
“Dana ini merupakan Dana Aspirasi saya sebagai Wakil Ketua 1 DPRD kepri, semoga dengan adanya dana hibah ini para pengurus Masjid At-Taqwa Belakang SIDI dapat memanfaatkan dengan baik,” ucap Dewi Ansar.
Dalam kesempatan ini juga, Dewi Ansar mengajak masyarakat yang hadir sempena safari Ramadhan ini untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
“Bulan Ramadhan ini adalah bulannya kita sabar. Segala cobaan selalu menghampiri kita. Untuk itu sentiasa lah kita sabar dalam menghadapi segala cobaan itu” tuturnya.
Dia menambahkan sabar adalah segala kunci untuk kita mendapatkan derajat yang tinggi disisi Allah.
“Apapun bentuk kesulitan yang kita dapati dalam hidup ini itu adalah bentuk ujian dari Allah” ujarnya lagi.
Selanjutnya, Dewi Ansar menjelaskan rencana pembangunan yang akan dilakukan oleh Pemprov Kepri kedepannya di Kecamatan Mantang yaitu pembangunan jalan lingkar Mantang, Pemprov Kepri juga akan melanjutkan rencana pembangunan masjid raya Mantang.
Serta peningkatan sarana dan prasarana untuk masjid Musabirin Mantang Besar, peningkatan sarana dan prasarana untuk Masjid Barokah Tanjung Elong, peningkatan sarana dan prasarana untuk Musholla SMA Mantang serta Peningkatan peralatan untuk STAN.
“Mudah-mudahan rencana pembangunan tersebut di berikan kemudahan dan kelancaran sehingga dapat cepat selesai terbangun,” imbuh Dewi Ansar.
Di Safari Ramadhan ini pun Plt. Bupati Bintan Roby Kurniawan menyampaikan rencana pembangunan yang akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bintan yaitu pembangunan pelabuhan di dermaga Telan Kecil.
“Semoga dibangunnya pelabuhan tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat kecamatan Mantang,” tutur Roby Kurniawan.
Turut hadir dalam safari Ramadhan kali ini para pengurus TP-PKK Kepri maupun TP-PKK kecamatan Mantang, para OPD Kepri maupun OPD Kabupaten Bintan, para pengurus Masjid At-Taqwa dan Forkompinda yang hadir atau di wakili. (Ky)