MIMBARPUBLIK.COM, BINTAN – Syahbandar Unit Penyelengara Pelabuhan Kelas 1 tanjung Uban menyiapkan Posko pengamanan, pelayanan Natal 2022 dan Tahun baru 2023 di pelabuhan speed boad bulang linggi tanjung Uban kota Bintan utara.
Mamat Rahmad kepala posko pelabuhan bilang linggi menyampaikan pos Natal 2023 dan Tahun baru 2023. Pengamanan, pelayanan yang tergabung dengan instansi terkait dalam pengamanan pelayanan penumpang yang berangkat mau pun yang datang,” Jelas Rahmad Rabu 21/12/22.
Rahmad juga menjelaskan untuk saat ini penumpang yang berangkat maupun yang datang masih normal, namun di perkirankan lonjakan penumpang pada hari Jumat 23 ini, sudah kita siapkan 13 unit Armada speed boad siap berlayar mengantisipasi lonjakan penumpang,” Paparnya.
Penumpang sudah mulai memadati pelabuhan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang menumpuk Rute keberangkatan di percepat penuh kursi speed boad langsung berangkat, biasa nya 1 jam baru berangkat tidak menunggu jadwal lagi namun tetap di awasi tidak melebihi kursi yang tersedia di armada tersebut.
Pesan Rahmad sebagai Kepala posko Nataru apa bila kursi sudah penuh jangan di paksakan ikut berlayar mengingat untuk keselamatan dalam pelayaran melebihi muatan, juga kita selalu kordinasi dengan BMKG apa bila cuaca buruk pelayaran kita tunda sebelum ada pemberitahuan dari BMKG mengingat pada bulan Desember ini musim angin kencang dan gelombang laut tinggi,” Papar Rahmat.
Redaksi