MIMBARPUBLIK.COM, Jakarta – Kantor Ducati di California, Amerika Serikat digerebek FBI karena masalah dokumen pajak.
Menurut beberapa saksi mata terdapat sekitar 30 agen FBI yang mendatangi kantor Ducati, namun diduga hanya ada dua karyawan yang berada di lokasi pada awal penggerebekan.
Sampai saat ini FBI belum memberikan keterangan terkait penggeledahan kantor Ducati, dan mereka juga menggeledah kantor lainnya, Mengutip Visordown Selasa 12/1/2021
Menurut sumber dari Asphalt & Rubber, beberapa rumah pejabat Ducati di Amerika Utara juga didatangi, diduga terkait dengan investigasi kejahatan keuangan.
“Saya dapat mengonfirmasi bahwa FBI San Francisco berada di lokasi itu pada 17 Desember 2020, untuk melakukan aktivitas penegakan hukum resmi pengadilan,” tulis juru bicara FBI Katherine Zackel.
“Sampai hari ini, tidak ada catatan publik yang tersedia. Karena sifat penyelidikan yang sedang berlangsung, saya tidak dapat berkomentar lebih lanjut untuk saat ini,” tambah dia